Pelatihan Penggunaan Autoclave Hirayamma HVE-50 oleh PT Satu Laboratika Utama

Jakarta - Bertempat di Laboratorium Penelitian Prodi Kimia UNJ dan Laboratorium Bioteknologi PUI Pendeteksi Bakteri Patogen Kampus A Universitas Negeri Jakarta. Pada tanggal 30 Januari 2023, telah dilaksanakan kegiatan Pelatihan Penggunaan Autoclave Hirayama HVE-50 kepada Tim Penelitian PUI Pendeteksi Bakteri Patogen dan Teknisi Laboratorium (Laboran) Prodi Kimia FMIPA Universitas Negeri Jakarta. Pelatihan bertujuan untuk meningkatkan skill mahasiswa, tim peneliti, serta teknisi dalam menggunakan autoclave. Kegiatan diselenggarakan atas kerjasama Pusat Unggulan IPTEKS Pendeteksi Bakteri Patogen LPPM UNJ dengan PT Satu Laboratika Utama dengan pembicara Ibu Ulfi Rahma Efrianti, S.Si., M.Biomed.

Pelatihan dibagi kedalam tiga tahapan yakni (1) pengenalan terhadap instrument Autoclave Hirayama HVE-50; (2) Preparasi sampel; dan (3) Penggunaan alat Autoclave Hirayama HVE-50. Kegiatan berlangsung selama 4 (empat) jam dan diakhiri dengan evaluasi proses sterilisasi dengan autoclave. Kedepannya diharapkan terjalinnya kerjasama yang berkelanjutan antara PUI Pendeteksi Bakteri Patogen LPPM UNJ dengan PT Satu Laboratika Utama dalam rangka pengembangan skill, peralatan, serta penelitian yang ada.



(jld/jld)